Objek Wisata Probolinggo | Pantai Bentar Indah

Pantai Bentar Indah - Letak objek wisata Probolinggo pantai Bentar indah berada di kabupaten Probolinggo atau sebelah timur dari kota Probolinggo yaitu tepatnya di wilayah kecamatan Gending yang jaraknya 7 kilometer dari Kota Probolinggo, kearah timur. pantai Bentar indah merupakan salah satu wisata dari sekian objek wisata yang ada di Probolinggo. Pantai Bentar sangat memiliki potensial tinggi karena letak dan lokasi yang sangat strategis berada di jalan raya utama propinsi yaitu dilintasan dari Bali – Banyuwangi – Surabaya – Yogyakarta – Jakarta.


Objek Wisata Probolinggo | Pantai Bentar Indah
Objek Wisata Probolinggo | Pantai Bentar Indah


Pantai Bentar Indah merupakan objek wisata bahari yang memiliki fasilitas yang semakin lengkap dari tahun ke tahun dan untuk saat ini fasilitas yang bisa digunakan adalah tempat bermain untuk anak-anak, water pool, kereta mini, dan adanya beberapa binatang lindung sebagai sara pembelajaran. Selain itu pantai Bentar Indah juga menyediakan sarana kapal jika ada pengunjung yang ketengah lautan dan biasanya hal ini dilakukan untuk melihat ikan atau hiu tutul yang biasa ada di pantai Bentar.




Objek Wisata Probolinggo | Pantai Bentar Indah
Objek Wisata Probolinggo | Pantai Bentar Indah


Jika sobat blogger jalan-jalan dari Surabaya atau Malang menuju ke Bali, jangan lupa untuk singgah sejenak di pantai Bentar Indah sebagai tempat pelepas penat selama perjalanan dan jangan lupa untuk membawa oleh-oleh souvenir atau makanan khas probolinggo,,
Yang semakin membuat indah pantai ini jika melihat pantai Bentar dari atas bukit yang ada disebelah selatan pantai, namun sayang bukit ini tidak dikelola dengan baik. Jika bukit ini dibangun sebuah tempat wisata tambahan, kemungkinan panta Bentar akan lebih eksotis dengan adanya bukit yang hijau terhembus angin laut yang menyejukkan....
Namun kabar terakhir yang saya dengar kalau objek wisata Probolinggo yang satu ini akan dibangun Hotel Terapung dilengkapi dengan fasilitas penunjang lainnya berupa water sport, sea aquarium, play ground, swimming poll, manggroves forest, fish pond dan sarana pendukung lainnya. Apabila beberapa fasilitas dan sarana penunjang tersebut sudah diwujudkan, maka perjalanan dari Probolinggo menuju Pulau Gili Ket`pang tidak melalui Pelabuhan Tanjung Tembaga, tetapi dialihkan ke pantai Bentar Indah apalagi saat ini sudah dibangun sebuah objek wisata lagi didekat pantai Bentar yaitu objek wisata religi, Miniatur Ka'bah yang berada disebelah timur pantai Bentar Indah

1 komentar

Ke Bromo aja gan lebih asyik,
kemudian cari penginpan murah, disini saja gan Hotel Murah Meriah di Bromo"

Balas